Selasa, 05 Mei 2020

EQ Test: Uji Level Kecerdasan Emosi Anda Dengan 10 Pertanyaan Ini!





EQ Test: Ayo, Uji Level Kecerdasan Emosi Anda Dengan
10 Pertanyaan Ini!

So, mau tahu seberapa tinggi level kecerdasan emosi (EQ)
mu? Pingin tahu nggak EQ Anda termasuk tinggi atau rendah. Nah, coba jawab 10
pertanyaan yang berisi berbagai situasi ini. Anda dikasih 4 pilihan.
Prosedurnya, Anda mesti dengerin baik-baik, dan tulisan jawabnnya. Oya,
jawaban-jawaban ini mungkin nggak persis sesuai dengan pilihan Anda. Tapi Anda
tetap harus milih yang paling Anda akan lakukan. Eits, jangan langsung liat
jawabannya. Setelah selesai tulis jawaban Anda, barulah Anda cek dengan hasilnya.
Setelah 10 pertanyaan dibacakan, dan Anda menjawab, kunci jawabannya ada di
bagian belakang. Selamat ber-tes EQ Anda ya!

Ini test yang kadang kita berikan pada acara-acara
gathering, just for fun. Tentu saja, sekarang ini ada tes-tes EQ yang lebih
komplit , lebih detil dan lebih tinggi validitas dan reliabilitasnya. Di
lembaga kita, HR Excellency juga menggunakan test yang lebih valid kalau untuk
training EQ yang lebih komprehensif. Tapi berdasarkan, pengalaman saya, tes ini
juga lumayan bisa memberikan masukan buat kita. Intinya, dari range 0 sampai
200, berapakah skor Kecerdasan emosional (EQ) yang Anda dapatkan? Saya
penasaran... sharing hasil tes EQ Anda di bagian komen yuk! (he..he.. kalau
nggak terlalu privacy sih...)..

Dan ingat ya. Jangan sekali-kali melabel atau men-judge
diri Anda baik atau buruk hanya berdasarkan hasil ini. Ini cuma sebuah umpan
balik. Kan beritanya baiknya, EQ masih bisa ditingkatkan! Sama kayak waktu
ulangan matematika, kita dapet 50. Bukan berarti kita bodoh, cuma menunjukkan kemampuan
kita dalam subjek yang dites belum bagus. Dengan belajar dan meningkatkan diri
kita, kita bisa lebih baik. Termasuk soal EQ ini!

Have a fun EQ Test, rekan-rekan!

0 komentar:

Posting Komentar